Alasan sederhana seperti pertentangan ideologi menjadikan para pendukungnya menyeret masyarakat kedalam pertikaian dan mendorong sesama saudara untuk saling membunuh.
Fasisme dan Komunisme berdiri paling depan diantara berbagai ideologi yang telah menjatuhkan umat manusia ke dalam jurang kesengsaraan di masa suram itu. Keduanya terlihat seolah saling bermusuhan, sebagai paham yang berusaha untuk mengalahkan satu sama lain. Namun kenyataan menunjukkan adanya kebenaran yang menarik untuk diketahui. Ideologi ideologi ini tumbuh dan berkembang dari satu ideologi sumber, setia mendapatkan pengukuhan dan pembenaran dari sumber tersebut. Dan berkat sumber ini lah masyarakat dapat dikelabui untuk berpihak kepada mereka. Sumber ini adalah filsafat materialisme dan DARWINISME yang merupakan bentuk penerapan filsafat materialisme dalam alam kehidupan
Ketika seseorang memahami dan menyadari akan ketidakabsahan teori evolusi, maka ini berarti kematian bagi berbagal ideologi berbahaya ini. Mereka yang melakukan kerusakan di bumi tidak akan lagi mendapatkan pembenaran ilmiah bagi cara pandang mereka yang tidak mengenal belas kasih dan mengutamakan kepentingan pribadi.
0 comments:
Post a Comment