Kalian mungkin pernah melihat bendungan, atau setidaknya tahu apa itu bendungan.
Ya, itulah bangunan hebat manusia hasil perhitungan para arsitek ahli. Tentunya ratusan bahkan ribuan orang terlibat dalam pembuatannya yang memakan waktu berbulan-bulan.
Namun tahukah kalian bahwa alam kita juga memiliki arsitek lain pembuat bendungan. Hebatnya, hal itu dapat mereka kerjakan meski sungainya beraliran deras. Mereka dapat melakukannya tanpa seharipun pernah duduk belajar di bangku sekolah. Mereka juga tidak membangun bendungan itu dengan ratusan atau bahkan ribuan tenaga kerja. Cukup berdua atau berempat! Hebat kan...? Siapakah mereka itu...?
Ya, benar! Dialah Berang-berang.
Betapa ajaib hewan mungil ini. Dalam setahun Berang-berang merobohkan hampir 400 pohon yang dilakukan cukup dengan menggunakan gigi depannya! Bagaimana mungkin ia dapat melakukannya? Siapakah gerangan yang mengajarinya?
Adalah Hanif yang akan menjelaskan di buku ini pengalamannya bersama Berang-berang.
Lengkap tanpa sisa.
Jadi..., mari mengikuti petualangan Hanif dan kita akan tahu kehebatan Berang-berang!
0 comments:
Post a Comment